Monday, June 17, 2013

Partai Demokrat Gelar Diskusi Terbuka Menyikapi Perubahan Iklim



IMG_8141WEB
Pusat Pengembangan Strategi dan Kebijakan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat (PPSK DPP-PD) saat menggelar Diskusi Terbuka bertema ““Positioning Partai Demokrat dalam Menyikapi Perubahan Iklim. Diskusi digelar di Kantor DPP-PD, Graha Kramat 7, Jakarta, Kamis (13/6). (iwan k)

Jakarta: Pusat Pengembangan Strategi dan Kebijakan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat (PPSK DPP-PD) menggelar Diskusi Terbuka bertema ““Positioning Partai Demokrat dalam Menyikapi Perubahan Iklim.  Diskusi digelar di Kantor DPP-PD, Graha Kramat 7, Jakarta, Kamis (13/6).

Diskusi menghadirkan pembicara Ketua PPSK DPP-PD Ulil Abshar Abdalla, Akademisi IPB DR. Andreas, dan Sekjend. Konsorsium Pembaharuan Agraria Iwan Nurdin Diharapkan diskusi ini dapat memberikan inti sari terkait perihal perubahan iklim untuk kemudian direkomendasikan ke DPP Partai Demokrat agar diperjuangkan demi kemajuan bangsa dan negara.

Dalam makalahnya DR. Andreas mengatakan, Perubahan iklim (climate change) merupakan hal yang tidak dapat dihindari akibat pemanasan global (global warming). Terkait dampaknya bagi kesejahteraan,   pertanian menjadi salah satu sektor yang mengalami dampak paling serius akibat perubahan iklim.

Untuk menekan dampak perubahan iklim terhadap keberlanjutan produksi pertanian, berbagai inovasi teknologi telah dikembangkan oleh berbagai instansi terkait. Diantaranya dengan mengembangkan teknologi meningkatkan ketersediaan pangan.

Beberapa peran teknologi dalam membantu sektor pertanian menghadapi perubahan iklim seperti menciptakan rekayasa sumberdaya genetik untuk menghasilkan bibit unggul, teknologi pengelolaan lahan dan air, biogas, bioenergi  dan lainnya.

Pembicara kedua, Iwan Nudin mengatakan, walaupun media massa di Indonesia sudah sering memberitakan, namun pentingnya menyikapi perubahan iklim belum cukup meluas di masyarakat umum. Pengetahuan dan pemahaman masyarakat terhadap masalah ini relatif kurang, termasuk di dunia kampus. 

Sehingga diperlukan sosialisasi yang luas dan terus menerus, terutama kepada pemerintah daerah, dunia usaha dan kalangan terdidik, serta masyarakat umum pada akhirnya.
Ulil Abshar mengatakan, banyak hal yang diperoleh dari  kedua pemateri  . Tentu gagasan keduanya akan dikawal dan  direkomendasikan pada partai dan pemerintah. (didik)

source: http://www.demokrat.or.id/2013/06/partai-demokrat-gelar-diskusi-terbuka-menyikapi-perubahan-iklim/

0 komentar "Partai Demokrat Gelar Diskusi Terbuka Menyikapi Perubahan Iklim", Baca atau Masukkan Komentar

Post a Comment

Mohon Tinggalkan Respon Dan Komentar nya Mengenai Berita Yang Telah Dibaca :)

Kualitas Halaman Ini

Followers